Preman Pensiun Berduka, Pemeran Kang Gobang Meninggal Dunia

Preman Pensiun, Kang Gobang, Dedi Mochamad, meninggal dunia, kabar duka, pemeran sinetron, fans berduka, ucapan belasungkawa, dunia hiburan, aktor Indonesia.
Rate this post

Preman Pensiun kehilangan salah satu pemainnya. Kabar duka datang dari dunia hiburan, khususnya bagi para penggemar sinetron Preman Pensiun. Pemeran Kang Gobang, yang memiliki nama asli Dedi Mochamad Jam As Ari, dikabarkan meninggal dunia pada Jumat dini hari, 7 Februari 2025, sekitar pukul 02.00 WIB.

Hingga saat ini, penyebab meninggalnya Dedi belum diketahui. Kabar kepergiannya pertama kali dibagikan oleh rekan sesama pemain Preman Pensiun, Uki Sutisna, yang memerankan karakter Kang Ajun.

Read More
BACA JUGA  Perubahan Skema Penjualan LPG 3 Kg: Pengecer Bisa Kembali Berjualan Sebagai Sub-Pangkalan

“Kang Akang orang baik, Akang idola saya, Akang guru saya, Kakak saya yang suka menasihati. Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Mugia almarhum husnul khotimah. Aamiin YRA,” tulis Uki di media sosial.

Karakter Kang Gobang dikenal sebagai preman pasar yang memiliki sisi loyalitas tinggi terhadap teman-temannya. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi para pemain, kru, serta penggemar Preman Pensiun.

Ucapan belasungkawa pun mengalir dari para fans.

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, pileuleuyan Kang. Berarti nggak akan muncul di PP9 ya,” tulis seorang penggemar.

“Turut berdukacita, semoga amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT dan diberikan tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin,” ujar penggemar lainnya.

BACA JUGA  Pengecer LPG 3 Kg Comeback! Sekarang Jadi Sub-Pangkalan, Gimana Nih?

Selamat jalan, Kang Gobang. Karyamu akan selalu dikenang.

Dapatkan Artikel Viral dengan Gabung di Google News Kami

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *